Analisis Komponen Pariwisata 4A Di Desa Jatiluwih Bali

Authors

  • Nelsye Lumanauw Politeknik Internasional Bali

DOI:

https://doi.org/10.56743/jstp.v9i2.368

Keywords:

produk wisata, komponen pariwisata, Daya tarik wisata

Abstract

Tujuan: penelitian ini berupaya mengidentifikasi produk-produk wisata yang terdapat di Desa Jatiluwih dan menganalisis komponen pariwisata yang terdiri dari attraction, accessibility, amenity dan ancillary. Analisis terhadap setiap komponen tersebut diharapkan dapat memberikan informasi dan gambaran pengembangan pariwisata yang terjadi di Desa Jatiluwih.
Metode: analisis deskriptif kualitatif, untuk mengidentifikasi produk wisata dan menganalisis komponen pariwisata. Wawancara mendalam terhadap informan berdasarkan teknik purposive sampling, yaitu biro perjalanan wisata, wisatawan, masyarakat desa dan pengelola desa wisata, serta studi literatur dari publikasi instansi terkait, serta observasi. Instrumen  menggunakan pedoman wawancara, kamera, buku dan publikasi terkait. Analisis data dengan menelaah data, kemudian disusun secara sistematis, dideskripsikan dan dianalisis.
Implikasi: Hasil penelitian menunjukkan ragam produk wisata di Jatiluwih yang dapat direkomendasikan kepada BPW, untuk penyusunan paket wisata yang beragam dengan mengombinasikan produk wisata unggulan dan penunjang. Keragaman produk wisata dapat menarik minat wisatawan untuk berkunjung dan memperpanjang durasi masa tinggalnya di DTW. Analisis komponen pariwisata 4A menunjukkan kesiapan DTW dalam menerima wisatawan, oleh karenanya kerjasama dari seluruh stakeholder sangat dibutuhkan. Peningkatan wisatawan di DTW menjadi indikasi pengelolaan destinasi yang baik.

Downloads

Published

29-06-2024

How to Cite

Lumanauw, N. (2024). Analisis Komponen Pariwisata 4A Di Desa Jatiluwih Bali. Jurnal Sains Terapan Pariwisata, 9(2), 94–104. https://doi.org/10.56743/jstp.v9i2.368