Pengaruh Kepuasan Kerja Dan Komitmen Organisasi Terhadap Turnover Intention Pada Toya Medika Clinic Ubud

Authors

  • A.A. Istri Ngurah Dyah Prami STIE Bali International Institute of Tourism Management
  • Mutria Farhaeni STIE Bali International Institute of Tourism Management
  • Ni Kadek Lakamiati STIE Bali International Institute of Tourism Management

Keywords:

Kepuasan Kerja, Komitmen Organisasi, Turnover

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja dan komitmen organisasi terhadap turnover intention karyawan Toya Medika Clinic Ubud. Penelitian ini merupakan penelitian analisis deskritif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan koesioner. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 orang dan menggunakan metode sampel sensus.Uji validitas menggunakan Alpha Cronbach. Analisis data menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menemukan bahwa: (1) Kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention diperoleh nilai Sig.t sebesar 0,046 < 0,05 mengidentifiikasikan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. (2) Komitmen organisasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention diperoleh nilai Sig.t sebesar 0,047 < 0,05 mengindikasikan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. (3) Komitmen dan kepuasan kerja secara bersama-sama memberikan pengaruh negatif dan signifkan terhadap turnover intention. Kontribusi komitmen organisasi dan kepuasan kerja untuk menjelaskan turnover intention adalah 85,3% sedangkan 14,7% ditentukan oleh variabel yang lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Downloads

Published

10-06-2020

How to Cite

A.A. Istri Ngurah Dyah Prami, Mutria Farhaeni, & Ni Kadek Lakamiati. (2020). Pengaruh Kepuasan Kerja Dan Komitmen Organisasi Terhadap Turnover Intention Pada Toya Medika Clinic Ubud. Jurnal Sains Terapan Pariwisata, 5(2), 1–7. Retrieved from https://journal.polteksahid.ac.id/index.php/jstp/article/view/138