Analisa Strategi Bauran Pemasaran Untuk Meningkatkan Penerimaan Mahasiswa Pada Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid

Authors

  • Diyan Putranto
  • Dayat Hidayat
  • Ugeng Budi Haryoko

Keywords:

Strategi bauran Pemasaran, Analisa IFAS, EFAS, Matrik IE

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi dan strategi pemasaran yang dilakukan di Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid pada saat ini , dan menganalisa serta mengkaji untuk dapat memberikan alternatif strategi pemasaran yang lebih tepat, mengingat dari kecenderungan penurunan penerimaan mahasiswa di kurun waktu 5 tahun terakhir. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menganalisa IFAS, EFAS kemudian mengunakan analisa Matrik Internal Eksternal (IE). Dari hasil IFAS di 3.09 dan EFAS 2.93 , berdasarkan analisa Matrik Internal Eksternal , masuk di kuadran yang Grow and build strategy dimana strategi yang di gunakan adalah meningkatkan akses ke pasar yang lebih luas dengan peningkatan promosi dan komunikasi produk unggulan ke pasar, meningkatkan kualitas, dan inovasi product baru , dalam hal ini di buat product unggulan tambahan
yang menarik minat calon mahasiswa.

Downloads

Published

28-02-2019

How to Cite

Diyan Putranto, Dayat Hidayat, & Ugeng Budi Haryoko. (2019). Analisa Strategi Bauran Pemasaran Untuk Meningkatkan Penerimaan Mahasiswa Pada Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid. Jurnal Sains Terapan Pariwisata, 4(1), 88–98. Retrieved from https://journal.polteksahid.ac.id/index.php/jstp/article/view/107